#

Tentang Kami

Ide pengembangan VNursLab berawal dari meningkatnya kebutuhan perawat berkualitas tinggi dan berdaya saing global, namun media pembelajaran yang ada sebagai perangkat penunjangnya.masih terbatas. Hal ini mendorong para peneliti Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran untuk berinovasi dalam pengembangan media pembelajaran yang sesuai kebutuhan saat ini. Peneliti (Insan Dikti) memanfaatkan peluang pendanaan Kerjasama riset akademisi dan industri yang ditawarkan oleh program Matching Funds Kedaireka Kampus Merdeka Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. Program Matching Funds mempertemukan Insan Dikti (peneliti dari Fakultas Keperawatan UNPAD dan Binus University) dengan mitra industri (PT. Kreasi Kode Biner) untuk berkolaborasi dalam pengembangan VNursLab: laboratorium virtual tindakan keperawatan berbasis teknologi 3D interaktif dan Virtual Reality. Program pengembangan VNursLab tahap pertama meliputi pembuatan 12 tindakan keperawatan berbasis teknologi 3D interaktif dan 3 tindakan keperawatan berbasis virtual reality. VNursLab akan terus berkembang dengan target 70 tindakan keperawatan.

Keunggulan dari VNursLab

Sahabat perawat, VNursLab memiliki keunggulan yaitu antara lain:
  • Merupakan simulator tindakan keperawatan berbasis 3D interaktif dan virtual reality yang pertama di Indonesia
  • Mengintegrasikan kasus dan tindakan keperawatan yang akan menstimulasi mahasiswa untuk berpikir kritis
  • Mudah digunakan tanpa batas waktu dan tempat
#
×

Tim VNursLab

#

Restuning Widiasih, S.Kp., M.Kep, Sp.Mat, Ph.D.

#

Iqbal Pramukti, S.Kep., Ners., M.Sc., Ph.D.

#

Maria Komariah, S.Kp, M.Kes, Ph.D.

#

Raini Diah Susanti, S.Kp, M.Ng., Ph.D (c)

#

Dr. Marko S Hermawan, CA, CPMA, ACPA

Testimoni VNursLab

#

Laboratorium keperawatan berbasis digital bisa menjadi salah satu alternatif aktivitas praktikum di situasi pandemi seperti ini, sehingga membuat mahasiswa perawat dapat memahami pembelajaran yang diberikan

Gita Mujahidah, S.Kep., Ners
#
#

Laboratorium digital berbasis 3D sangat di butuhkan di era new normal dan masa jangka panjang selanjutnya, karena dapat memberikan gambaran skill laboratorium yg mendekati seperti yg sebenarnya, sehingga dapat membantu menambah pemahaman untuk mahasiswa dengan keterbatasan pertemuan secara offline.

Diana Ulfah, S.Kep
#
#

Menurut saya sangat bermanfaat dalam membantu mahasiswa bidang kesehatan dalam melatih/belajar secara mandiri praktik laboratorium virtual terutama di era pembelajaran jarak jauh. Apalagi menggunakan Digital (3D) yang biasanya mudah diingat dan bisa dibuka aplikasinya kapanpun ketika membutuhkan. Meskipun pada kenyataanya dipraktik lapangan bisa jadi berbeda terlebih kepada pasien asli namun setidaknya mahasiswa mempunyai gambaran skill sehingga minimalnya mengetahui cara mengoperasikan alat medis beserta nama namanya

Amiatun, S.Kep., Ners
#